Welcome to My Spot

Cari Blog Ini

Sabtu, 23 April 2011

Laporan Kegiatan Ku | Tugas Bahasa Indonesia 2

Nama : Eko Wibowo

NPM : 10108694

Kelas : 3 KA 15

Tugas : Bahasa Indonesia 2


Kali ini saya akan mencoba berbagi pengalaman selama aku berkuliah di kampus tercinta, yaitu Universitas Gunadarma Cabang Kalimalang, Bekasi, diantaranya saya dapatkan dari beberapa acara seminar, workshop, kursus yang dimana ketiga event itu diselenggarakan oleh beberapa organisasi maupun lembaga pengembangan komputer yang terhimpun pada Universitas Gunadarma. Selain itu juga, laporan kegiatan yang akan saya masukkan kali ini juga termasuk ke dalam keaktifan ku mengikuti salah satu Unit Kegiatan Mahasiswa ( UKM ) yang tersedia yaitu Fajrul Islam ( FARIS ) dan sampai sekarang masih aktif mengikuti kegiatan tersebut.


Adapun beberapa laporan kegiatan yang terangkum selama masa perkuliahan ku, diantaranya adalah sebagai berikut :


1. Mengikuti kegiatan Seminar dengan tema “Security System” yang diselenggarakan

oleh Himpunan GXRG pada hari Kamis tanggal 19 Februari 2009 di Kampus J1

Universitas Gunadarma.


2. Pernah menjadi peserta dalam acara Seminar dengan tema “THE POWER OF

SPIRITUAL INTELLIGENCE” yang diselenggarakan oleh UKM Fajrul Islam pada

hari Minggu tanggal 21 Februari 2009 di Ruang Cinema Kampus J1 Universitas

Gunadarma.


3. Menjadi partisipan dengan mengikuti kegiatan Seminar dengan tema “3D Animation

(Create, Publish and Business)” dimana terdapat 2 Materi, yaitu :


MATERI I :

Pembuatan Animasi menggunakan 3DS Max

oleh Rully C Rockadi ( Advertisement Animator )


MATERI II :

Publikasi dan Bisnis Animasi 3D

oleh Deswara Aulia ( Indonesian Animated Film Producer )

yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Manajamen Informatika pada hari

Selasa tanggal 28 Desember 2010 di Auditorium Kampus D Universitas Gunadarma.


4. Mengikuti kegiatan seminar dengan tema “Akademisi Peduli Aktualisasi Ekonomi

yang diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa ( BEM ) Fakultas Ekonomi

pada hari Sabtu tanggal 26 Februari 2011 di Auditorium Kampus D Universitas

Gunadarma.


5. Pernah mengikuti kegiatan kursus VB.NET selama 5 Hari yang diselenggarakan oleh

Lembaga Pengembangan Komputer ( LEPKOM ) pada hari Senin tanggal 19 July 2010

s/d hari Jum’at tanggal 23 Juli 2010 di Kampus J2 Universitas Gunadarma.


6. Pernah mengikuti kegiatan workshop yang berjudul Basic User Linux yang

diselenggarakan oleh Lembaga Pengembangan Komputer di Ruang Laboratorium

Kampus D Universitas Gunadarma.


7. Menjadi salah satu anggota pada Unit Kegitan Mahasiswa (UKM) Fajrul Islam

(FARIS) menjabat sebagai keanggotaan di Departemen Kajian Strategis (Kastrad) aktif

mulai periode tahun 2008 – sekarang.

Selasa, 19 April 2011

Artikel Komputer | Tugas Bahasa Indonesia

Nama : Eko Wibowo
NPM : 10108694
Kelas : 3 KA 15

VIRUS KOMPUTER, MACAM-MACAM VIRUS, CARA KERJA, CARA MENGATASINYA

Virus komputer merupakan program komputer yang dapat menggandakan atau menyalin dirinya sendiri dan menyebar dengan cara menyisipkan salinan dirinya ke dalam program atau dokumen lain. Virus komputer dapat dianalogikan dengan virus biologis yang menyebar dengan cara menyisipkan dirinya sendiri ke sel makhluk hidup. Virus komputer dapat merusak (misalnya dengan merusak data pada dokumen), membuat pengguna komputer merasa terganggu, maupun tidak menimbulkan efek sama sekali.

Cara kerja

Virus komputer umumnya dapat merusak perangkat lunak komputer dan tidak dapat secara langsung merusak perangkat keras komputer tetapi dapat mengakibatkan kerusakan dengan cara memuat program yang memaksa over process ke perangkat tertentu. Efek negatif virus komputer adalah memperbanyak dirinya sendiri, yang membuat sumber daya pada komputer (seperti penggunaan memori) menjadi berkurang secara signifikan. Hampir 95% virus komputer berbasis sistem operasi Windows. Sisanya menyerang Linux/GNU, Mac, FreeBSD, OS/2 IBM, dan Sun Operating System. Virus yang ganas akan merusak perangkat keras.


Jenis

Virus komputer adalah sebuah istilah umum untuk menggambarkan segala jenis serangan terhadap komputer. Dikategorikan dari cara kerjanya, virus komputer dapat dikelompokkan ke dalam kategori sebagai berikut:
  • Worm - Menduplikatkan dirinya sendiri pada harddisk. Ini membuat sumber daya komputer (Harddisk) menjadi penuh akan worm itu.
  • Trojan - Mengambil data pada komputer yang telah terinfeksi dan mengirimkannya pada pembuat trojan itu sendiri.
  • Backdoor - Hampir sama dengan trojan. Namun, Backdoor bisanya menyerupai file yang baik-baik saja. Misalnya game.
  • Spyware - Virus yang memantau komputer yang terinfeksi.
  • Rogue - merupakan program yang meniru program antivirus dan menampilkan aktivitas layaknya antivirus normal, dan memberikan peringatan-peringatan palsu tentang adanya virus. Tujuannya adalah agar pengguna membeli dan mengaktivasi program antivirus palsu itu dan mendatangkan uang bagi pembuat virus rogue tersebut. Juga rogue dapat membuka celah keamanan dalam komputer guna mendatangkan virus lain.
  • Rootkit - Virus yang bekerja menyerupai kerja sistem komputer yang biasa saja.
  • Polymorphic virus - Virus yang gemar beubah-ubah agar tidak dapat terdeteksi.
  • Metamorphic virus - Virus yang mengubah pengkodeannya sendiri agar lebih sulit dideteksi.
  • Virus ponsel - Virus yang berjalan di telepon seluler, dan dapat menimbulkan berbagai macam efek, mulai dari merusak telepon seluler, mencuri data-data di dalam telepon seluler, sampai membuat panggilan-panggilan diam-diam dan menghabiskan pulsa pengguna telepon seluler.

Cara mengatasi

Serangan virus dapat dicegah atau ditanggulangi dengan menggunakan Perangkat lunak antivirus. Jenis perangkat lunak ini dapat juga mendeteksi dan menghapus virus komputer. Virus komputer ini dapat dihapus dengan basis data (database/ Signature-based detection), heuristik, atau peringkat dari program itu sendiri (Quantum).

sumber:
http://id.wikipedia.org/wiki/Virus_komputer

RESENSI BUKU | JANGAN NODAI CINTA

Di Susun Oleh :

Nama : Eko Wibowo

NPM : 10108694

Kelas : 3 KA 15

Jurusan : Sistem Informasi

Fakultas : Ilmu Komunikasi dan Tekhnologi Informasi

Mata Kuliah : Bahasa Indonesia 2

Subjek : Meresensi Buku Remaja dengan Judul

( Jangan Nodai Cinta – O.Solihin )


RESENSI BUKU REMAJA : JANGAN NODAI CINTA

----------------------------------------------------------------------------------

1. IDENTITAS BUKU

Judul Buku : Jangan Nodai Cinta

Penulis : O. Solihin dan Iwan Januar

Penerbit : Gema Insani Pres

Tahun Terbit : Mei 2003

Tebal Halaman : xii, 190 hlm. ; 17.5 cm

Jenis : Non fiksi

Segmentasi Pembaca : Remaja

Tema yang Dibahas : Seputar paradigm cinta, ekspresi cinta, dan penilaian Islam tentang cinta.

Gaya Bahasa : Ringan, bertutur dan khas remaja.

EYD : Hanya dipakai untuk penulisan tanda baca, penulisan huruf besar. Selebihnya "melanggar" EYD, itu pun sekedar untuk menjembatani komunikasi dengan pembaca remaja untuk menyampaikan pesan dari isi buku ini.

Ilustrasi Sampul : Sampul ( cover ) yang berwarna pink dan ditambahkan dengan objek gambar berupa sesosok pria dan wanita yang sedang jatuh cinta. Sesuai dengan judul bukunya, penulis sengaja menambahkan objek gambar berupa sebuah hati yang diwarnai dengan tinta hitam yang menggambarkan perumpamaan hati seseorang yang ternodai oleh cinta.

2. SINOPSIS

Cinta adalah karunia Allah kepada semua makhluk-Nya. Cinta itu universal dan tidak mengenal batasan. Tidak mengenal usia dan zaman. Apalagi kalau yang dibidik adalah cintanya kalangan usia remaja. Pasti akan terdengar dan terlihat controversial. Namun pada masa sekarang, ironisnya, di kalangan remaja, makna cinta diterjemahkan kebablasan alias hanya mengumbar hawa nafsu semata.

Makna cinta telah kehilangan arti sejatinya. Bagi remaja sekarang berkhalwat atau berdua-duaan dengan lawan jenis adalah hal biasa. Mereka tidak tahu bahwa pihak ketiga, setan, akan menjerumuskan dua insan ini ke lembah maksiat, yaitu zina. Akhirnya cinta yang tulus telah ternodai.

3. ISI BUKU

Cinta juga bukan sekadar feeling, tapi bisa membuat orang berubah. Orang yang merasakan cinta bisa mengubah dirinya demi orang yang dicintai. Yang buruk bisa menjadi baik, yang urakan bisa menjadi rapi dan yang pendiam bisa jadi periang. Cinta juga membuat orang menjadi kreatif. Buktinya, banyak karya dihasilkan karena terinspirasi oleh cinta.

Sayangnya, cinta sering ternoda justru oleh mereka yang sedang jatuh cinta. Jatuh cinta justru menjadi ajang pelampiasan hawa nafsu. Cinta tidak lagi menjadi sesuatu yang suci dan indah. Tapi sudah diubah menjadi kubangan lumpur maksiat. Padahal seharusnya anugerah cinta itu harus dihargai dengan menjaga dan merawatnya dengan aturan Allah swt. Tidak jarang orang mengukur cinta dari kedalaman kantong, dari penampilan fisik, bahkan tidak lagi memandang agama. Selain itu merebak juga kehidupan sex before marriage, berganti-ganti pasangan, yang semuanya membuat hidup menjadi tidak teratur. Banyak remaja yang menafsirkan cinta itu adalah seks. Hal itu merupakan suatu pemahan yang salah dan harus dihindari.

Bukan apa-apa, semua itu kita lakukan agar kita tidak ternoda. Jangan berpikir kalau cinta yang diatur oleh Allah itu membuat sense of love menjadi tidak mengasyikkan. Kenyataannya, cinta yang diatur oleh Allah itu makin terarah, halal dan pastinya bertambahnya kebaikan jika kita mengamalkannya. Jadi, kalau bercinta dengan mengikuti aturan Allah, maka bukan saja kita merasa bahagia, tapi juga memperoleh pahala.

Maka dari itu, jangan nodai cinta agar cinta dalam hidup kita makin berarti dan memberikan berbagai kebaikan pada kita semua.

4. KELEBIHAN dan KELEMAHAN BUKU

4.1 KELEBIHAN

Penulis membawa gaya bahasanya dengan bahasa remaja yang bergaya modern pada remaja serta menggunakan bahasa bercanda jadi membuat pembaca tertawa. Di akhir buku penulis memberikan penjelasan tentang hukum dan Sunnah Rasulullah tentang pernikahan dan ada beberapa saran dan cara jalan yang benar bagi orang tua untuk pendidikan anaknya yang khususnya pada tingkat remaja.

Buku ini dibuat sederhana dan rinci sehingga penulis bisa memberikan deskripsi yang jelas sehingga mudah dipahami oleh para pembaca. Sisi lain penulis juga memberikan informasi sumber di halaman tombol sehingga pembaca dapat mencari informasinya sendiri.

Penulis membawa cerita ini ke dalam cerita fakta dimana dapat menjadi motivasi bagi kita dalam rangka kita harus memahami dan berhati-hati untuk mengetahui cinta.

4.2 KELEMAHAN

Terdapat beberapa bahasa yang banyak menghabiskan kata-kata tidak menarik sehingga membuat pembaca bosan ketika membaca buku ini.

Gaya bahasa buku ini hanya ditekankan untuk kalangan remaja sehingga orang akan berharap bahwa buku ini hanya diperuntukkan untuk remaja bukan untuk orang dewasa, meskipun buku ini bersifat universal untuk siapa saja. Jadi orang dewasa tidak tertarik untuk membaca atau membeli buku ini.

Untuk gaya bahasa umumnya dalam ruang lingkup kebiasaan di era ini yang menyebabkan adalah zaman modern yang telah merasuk ke dalam jiwa para insan yang hidup di dunia sehingga pembaca sulit untuk menemukan sumber daya yang detail.

5. KESIMPULAN

Dari keseluruhan isi buku yang sudah dijelaskan, dapat kita simpulkan bahwa buku ini begitu banyak manfaat yang dapat kita ambil dan baik untuk pengetahuan kita karena kita belajar tentang cinta yang hakiki. Kita seharusnya memahami dan mengetahui kebenaran dan kesucian arti cinta itu sendiri. Ternyata cinta itu bisa kita dapatkan dari cara yang sah dan halal yaitu setelah memasuki jenjang pernikahan.

Penulis selalu berharap agar buku ini bermanfaat buat Anda, remaja muslim Indonesia, dalam merengkuh cinta. Agar kelak muncul generasi yang meletakkan Allah, Rasul-Nya dan jihad di atas segala-galanya.

Selain itu, penulis juga berharap para pembaca bisa dengan cermat untuk berhati-hati dalam mengartikan cinta dan mencintai seseorang. Jadi, kita telah mendapatkan pengetahuan dan pembelajaran baru serta banyak hikmah yang dapat kita ambil dari buku ini. Saya berharap buku ini tidak akan terlupakan dalam pikiran Anda, dalam hidup Anda dan selalu ada di sisi Anda.


PENGERTIAN PIDATO | CONTOH NASKAH PIDATO

Nama : Eko Wibowo

NPM : 10108694

Kelas : 3 KA 15

Pidato merupakan kegiatan seseorang yang dilakukan di hadapan orang banyak dengan mengandalkan kemampuan bahasa sebagai alatnya. Pada saat berpidato sudah dapat dipastikan bahwa akan terjadi hubungan antara yang berpidato dengan yang diberi pidato. Oleh sebab itu maka yang berpidato (pemidato) hendaknya mempersiapkan dirinya dengan sebaik-baiknya, agar tercapai apa yang diharapkannya.

Beberapa fungsi pidato antara lain :
1. Menyampaikan informasi kepada pendengarnya.
2. Mendidik.
3. Mempengaruhi pendengar.
4. Menghibur.
5. Propaganda.
6. Penyambung lidah orang.

Dengan melihat beberapa fungsi pidato itu maka seseorang dapat dengan lebih jelas menentukan sikap pada saat akan atau ketika berpidato, bahkan dengan mengetahui manfaat tersebut seseorang yang berpidato dapat mengukur, apakah pidatonya itu berhasil atau gagal.

Berpidato yang baik harus memperhatikan beberapa syarat, diantaranya :

1. Berbusana yang sopan dengan melihat situasi, macam latar belakang pendengarnya, acara yang akan disuguhkan panitia.
2. Pergunakan bahasa yang sopan dan komunikatif sesuai dengan tingkat bahasa pendengarnya.Pergunakan bahsa baku jika berpidao dalam forum resmi, misalnya : seminar, rapat, sidang dsb.
3. Materi pidato harus sesuai dengan yang diinginkan pndengar. Jangan menggunakan materi yang justru bertentangan dengan kemauan, adat, norma, agama atau tatanan yang dianut oleh masyarakat pendengar.
4. Penampilan harus dengan rasa percaya diri, tidak minder rendah diri, takut, bingung atau grogi. Jangan memfonis pendengar dengan memaksakan pendapat atau kehendak.

CONTOH NASKAH PIDATO | CONTOH KATA SAMBUTAN

Pidato Acara HUT Kemerdekaan RI
▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬▬

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Yang terhormat Bapak Sugiarto selaku Kepala Kelurahan Bojong Menteng….
Yang terhormat Bapak Ahmad Supandi selaku Ketua RT ….
Yang terhormat Bapak Ramlan selaku Ketua RW ….
Dan hadirin sekalian yang kami muliakan!

Merdeka! Merdeka! Merdeka!

Marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah Subhanahu wa Ta’ala, karena atas limpahan rahmat dan hidayah-Nya, pada hari ini kita semua masih diberi kesempatan untuk ikut serta memeriahkan acara hari ulang tahun kemerdekaan Negara Republik Indonesia yang ke-65 dalam keadaan sehat wal-afiat.

Selanjutnya dengan memperingati hari ulang tahun kemerdekaan kita ini kami berharap, semoga kita lebih meningkatkan rasa cinta kita pada tanah air dan bangsa, lebih meningkatkan daya juang kita terhadap bangsa dan negara, lebih mempersatukan jiwa dan segenap raga kita untuk memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa.

Hadirin sekalian yang berbahagia, jika kita kenang perjuangan para pahlawan tahun 1945 maka terlintas jelas di benak kita bahwa semangat pertempuran yang bagaikan api yang tak kunjung padam itu begitu hebat menyatu pada jiwa para pahlawan pejuang 45 itu. Namun demikian tak kalah pentingnya dengan peran kita semua sekarang ini. Perjuangan belumlah selesai. Korban telah banyak berjatuhan maka marilah kita tingkatkan terus jiwa dan semangat 45, dengan mewujudkan jiwa pembangunan yang tangguh.

Kemakmuran berdasarkan keadilan dan Ketuhanan Yang Maha Esa belum kita capai. Untuk itu masih banyak yang harus kita perjuangkan. Kemerdekaan sebagai warisan para pahlawan kita ini hendaknya kita isi dengan jiwa pembangunan tanpa mengenal kepentingan pribadi terlebih dahulu.

Jiwa dan semangat 45 ialah jiwa dan semangat kebersamaan. Jiwa yang mendahulukan kepentingan bersama di atas kepentingan golongan. Untuk itu pula maka kita wajib menigkatkan rasa solidaritas berbangsa dan bernegara. Persatuan dan kesatuan nasional lebih di atas kepentingan kita secara pribadi dan golongan. Tumbuhkan terus semangat kebersamaan dalam memperjuangkan cita-cita kemerdekaan.

Insya Allah harapan bangsa Indonesia mencapai kehidupan yang adil dan makmur berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 dengan ridla Allah Subhanahu wa Ta’ala tercapai dengan menumbuhkan semangat persatuan dan kesatuan nasional Indonesia. Amin, amin, yaa robbal ‘alamin.

Akhirul kata, selamat berjuang, selamat membangun bangsa dan negara kita tercinta ini.

Dirgahayu Indonesiaku! Merdeka!
Wassalamualikum warahmatullahi wabarakaatuh

Kamis, 07 April 2011

Tugas Jaringan Komputer ( Subnetting )

Eko Wibowo
3 KA 15
10108694


Subneting adalah proses untuk memakai sebagian bit host id untuk membentuk subnet id. Dengan subneting sebuah network address tunggal dapat dipecah menjadi subnetwork atau subnet yang memiliki subnet address sendiri. Seperti yang telah kita ketahui bahwa sebuah ip address terdiri dari 32 bit atau 4 byte yang dibagi menjadi dua bagian, yaitu net id dan host id. Net id menunjukkan network address host-host yang terhubung dalam sebuah jaringan lokal, sedangkan host id menunjukkan host address yang unik untuk setiap host komputer yang terhubung ke jaringan lokal. Ada beberapa alasan membangun subneting, diantaranya:
  • mengoptimasi performansi jaringan
  • memudahkan manajemen
  • mereduksi traffic jaringan
  • mengefektifkan jaringan yang dibatasi area geografis luas
  • efisiensi penggunaan bandwidth jaringan


Subnet mask adalah angka biner 32 bit yang digunakan untuk membedakan network id dan host id. Dengan subnet mask dapat kita tentukan apakah sebuah host berada di jaringan lokal atau di jaringan luar. Pada subneting ini kita gunakan subnet mask untuk membagi-bagi network menjadi beberapa subnetwork. Seluruh bit yang berhubungan dengan network id di set 1, sedangkan seluruh bit yang berhubungan dengan host id di set 0. Class IP yang paling banyak digunakan, yaitu:

  1. Class A dengan 1 byte network id dan 3 byte host id, default subnet mask 255.0.0.0 atau 11111111.00000000.00000000.00000000.
  2. Class B dengan 2 byte network id dan 2 byte host id, default subnet mask 255.255.0.0 atau 11111111.11111111.00000000.00000000.
  3. Class C dengan 3 byte network id dan 1 byte host id, default subnet mask 255.255.255.0 atau 11111111.1111111.11111111.00000000.


CIDR (Classes Inter-Domain Routing) adalah suatu metode yang dimanfaatkan oleh ISP (Internet Service Provider) untuk mengalokasikan sekelompok alamat IP ke pelanggannya (client). Misalnya kita memperoleh IP dari ISP dalam bentuk seperti ini 100.34.221.90/15, maka /15 menunjukkan jumlah digit biner 1 pada subnet mask kita. Dari /15 dalam biner menjadi 11111111.11111110.0000000.00000000, maka subnet mask kita adalah 255.254.0.0 termasuk class B gampang kan. CIDR maksimal yang dimiliki oleh setiap class ip adalah sebagai berikut:

  • Class A sampai /8
  • Class B sampai /16
  • Class C sampai /24


Di dalam subneting ada beberapa ip address yang tidak boleh digunakan disebut spesial address, yaitu:

  • Segala subnet id dengan host id semua digitnya 0, contohnya class C dengan ip xxxxxxxx.xxxxxxxx.xxxxxxxx.00000000 atau xxxx.xxx.xxx.0. Digunakan untuk subnetwork address.
  • Segala subnet id dengan host id semua digitnya 1, contohnya class C dengan ip xxxxxxxx.xxxxxxxx.xxxxxxxx.11111111 atau xxx.xxx.xxx.255. Digunakan untuk broadcast address.
  • Subnet id semua digitnya 0 dengan semua host id, contohnya class A dengan ip 00000000.xxxxxxxx.xxxxxxxx.xxxxxxxx atau 0.xxx.xxx.xxx. Tidak digunakan oleh host manapun.
  • Subnet id semua digitnya 1 dengan semua host id, contohnya class A dengan ip 11111111.xxxxxxxx.xxxxxxxx.xxxxxxxx atau 255.xxx.xxx.xxx. Tidak digunakan oleh host manapun.


SOAL:
Buat 5 subnetwork dari class C ?

JAWAB:
Class c default subnet masknya 255.255.255.0. Jumlah digit pada host id kita tentukan dengan rumus:
2^n - 2 = banyak_subnetwork

Maka:
2^n - 2 = 5
2^n = 7
2^2 < 7 < 2^3

Maka kita pilih yang terbesar karena jika kita pilih yang terkecil akan kekurangan, maka n = 3 yang menunjukkan jumlah digit pada host id kita. Maka subnet mask-nya dengan subneting menjadi:
255.255.255.11100000 atau 255.255.255.224
Berikutnya kita buat tabel berisi valid host, yaitu host address yang dapat kita gunakan dalam jaringan, sebagai berikut ini:

Subnet Ke

Subnet ID

Valid Host

Broadcast ID

Special address subnet id all digit 0

xxx.xxxx.xxxx.000 atau xxxx.xxx.xxx.0

xxx.xxx.xxx.1 s/d xxx.xxx.xxx.30

xxx.xxx.xxx.31

1

xxx.xxxx.xxxx.001 atau xxx.xxx.xxx.32

xxx.xxx.xxx.33 s/d xxx.xxx.xxx.62

xxx.xxx.xxx.63

2

xxx.xxxx.xxxx.010 atau xxxx.xxx.xxx.64

xxx.xxx.xxx.65 s/d xxx.xxx.xxx.94

xxx.xxx.xxx.95

3

xxx.xxxx.xxxx.011 atau xxxx.xxx.xxx.96

xxx.xxx.xxx.97 s/d xxx.xxx.xxx.126

xxx.xxx.xxx.127

4

xxx.xxxx.xxxx.100 atau xxxx.xxx.xxx.128

xxx.xxx.xxx.129 s/d xxx.xxx.xxx.158

xxx.xxx.xxx.159

5

xxx.xxxx.xxxx.101 atau xxxx.xxx.xxx.160

xxx.xxx.xxx.161 s/d xxx.xxx.xxx.190

xxx.xxx.xxx.191

6

xxx.xxxx.xxxx.110 atau xxxx.xxx.xxx.192

xxx.xxx.xxx.193 s/d xxx.xxx.xxx.222

xxx.xxx.xxx.223

Special address subnet id all digit 1

xxx.xxxx.xxxx.111 atau xxxx.xxx.xxx.224

xxx.xxx.xxx.225 s/d xxx.xxx.xxx.254

xxx.xxx.xxx.255


Jadi kita memiliki 6 subnetwork. Bisa dilihat pada host id kita ambil 3 digit untuk menjadi subnet id. Network id xxx.xxx.xxx diatas kita isikan dengan network id jaringan. Untuk valid host yang ada di paling awal dan akhir tabel tidak digunakan karena termasuk special address, sehingga valid host ada diantara 6 subnetwork tersebut.

Adapun sketsa penggambarannya dari soal subnetting di atas adalah sebagai berikut :